Cara Download Lagu Gratis di Google Play Music Android

image

Cara download lagu Gratis di Google Play Music Android — Pada saat sekarang ini, banyak orang yang mendengarkan musik mp3 maupun mp4 langsung melalui ponsel atau smartphone miliknya. Populernya layanan musik streaming membuat mendengarkan musik melalui ponsel sudah menjadi sesuatu yang sering dilakukan. Layanan music streaming menyediakan banyak jalan bagi penggunanya untuk mengakses berbagai macam jenis musik dari berbagai genre, dan Google Play Music Untuk Android adalah salah satu layanan streaming musik yang ada di perangkat Android yang bisa Anda gunakan untuk mendengarkan musik favorit. Layanan yang satu ini dapat menyimpan berbagai musik yang Anda inginkan secara offline. Namun sangat di sayangkan, hal itu hanya dapat dilakukan dengan berdasarkan album, lagu, atau playlist saja.

Terus bagaimana jika ingin download lagu dari artis-artis favorit melalui Google Play Music? Nah, pada kesempatan ini saya akan bagikan cara Download Musik Gratis Dari Google Play Music di perangkat Android anda.
Berikut caranya:
1. Buka aplikasi Google Play Music di Android Anda.
2. Tap pada Icon Headphone di sebelah kiri atas untuk mengakses menu dan pilih Playlist.
3. Pada tulisan di bawah Playlist akan muncul All Music.
4. Kemudian Scroll ke bawah untuk mencari Playlist yang Anda buat dan tap pada Playlist tersebut.
5. Setelah itu akan muncul playlist musik Anda.
6. Tap pada musik yang Anda inginkan, maka warna bar akan berubah dari abu-abu menjadi orange. Apabila bar telah berubah menjadi warna orange, maka musik telah ter-download di perangkat Android Anda.

Sekarang Anda dapat mendengarkan musik gratis secara langsung pada perangkat Android Anda tanpa perlu terhubung dengan jaringan internet. Namun harap diingat, proses download ini menggunakan kuota internet. Jadi perhatikan kuota internet di ponsel Android Anda.

10 tanggapan untuk “Cara Download Lagu Gratis di Google Play Music Android”

Tinggalkan komentar